Lompat ke isi utama

Berita

Kapolres Kediri : Silaturahmi dan Diskusi terkait Permasalahan dan Penyelesaian seputar pemilu di wilayah Kabupaten Kediri

Proses Silaturahmi dan diskusi kewilayahan

Proses Silaturahmi dan Diskusi Kewilayahan oleh Kapolres Kediri beserta jajaran, diterima langsung oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Kediri M. Saifuddin Zuhri dan jajaran 

Kediri.bawaslu.go.id – Kediri. Senin (15/1/2024) Bawaslu Kabupaten Kediri mendapat kunjungan dari Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, S.H., S.I.K. beserta jajarannya di Kantor. hadir menyambut adalah Ketua M. Saifuddin Zuhri beserta anggota, ada Eko Agung Prasetyo dan Siswo Budi Santoso. Turut menyambut Kepala Sekreatriat Bawaslu Kabupaten Kediri Jarwi S.Sos., M.Si.

Kapolres Kediri beserta jajaran berkunjung dalam rangka Silaturahmi dan diskusi ringan terkait pelaksanaan tahapan pemilu 2024, permasalahan di wilayah dan penyelesaiannya. “Tujuan utama kami kesini dalam rangka silaturahmi yang utama, berikutnya kami beserta jajaran ingin melakukan diskusi ringan terkait permasalahan dan penyelesaian terkait pemilu di wilayah Kabupaten Kediri” Ujar Kapolres Kediri.

dalam kunjungannya Kapolres Kediri menyampaikan untuk senantiasa mentaati prosedur, menguatkan dasar hukum. Kapolres juga memberikan masukan terkait dengan Penegakan Hukum Terpadu (GAKKUMDU) dengan adanya piket bersama. 

M. Saifuddin Zuhri Ketua Bawaslu Kabupaten Kediri mengucapkan selamat datang dan berterima kasih atas kehadirannya di Bawaslu Kabupaten Kediri. “Selamat datang di Bawaslu Kabupaten Kediri, terima kasih atas kehadirannya beserta jajaran”Ujar Ketua. kegiatan kami doaminnya sama, namun kami lebih fokus di pengawasannya, imbuh Ketua

Ketua juga memberitahukan bahwa di Kabupaten Kediri untuk Gakkumdu melibatkan dua Polres karena ada wilayah geografis Kabupaten Kediri yang wilayah hukumnya masuk di Kota Kediri. Kapolres Kediri mengatakan bahwa politik sudah masuk dalam segala lini, kita ini tahu politik, paham politik tapi tidak diperkenankan untuk berpolitik. Diakhir Kapolres Kediri mengajak untuk bersama-sama bersinergi dalam mengamankan pemilu di wilayah Kabupaten Kediri yang aman dan damai.

Penulis dan foto : Hendrik A